Pengertian Pidato Bahasa Inggris
Pidato Inggris merupakan penyajian lisan atau komunikasi kepada banyak orang atau sekelompok orang dengan menggunakan bahasa Inggris. Pidato Inggris juga dapat Anda definisikan sebagai aktivitas untuk mengungkapkan ide, gagasan, maupun pikiran secara lisan melalui kata-kata atau kalimat kepada banyak orang atau sekelompok orang dengan tujuan tertentu.
Untuk menyampaikan isi pidato tersebut dengan baik, dan audien dapat memahaminya, maka perlu memperhatikan beberapa hal penting. Seperti penampilan, ekspresi wajah, intonasi suara, perilaku, hingga properti pendukung.
Pidato Inggris akan bersifat menyenangkan jika Anda dapat menyampaikannya dengan cara yang menarik. Begitu pula sebaliknya, pidato Inggris akan terkesan membosankan jika penyampaian yang Anda gunakan cenderung monoton.
Maka dari itulah, terdapat beberapa kemampuan dasar yang Anda perlukan saat berpidato. Seperti, memiliki pemahaman bahasa lisan yang baik dan benar dan memiliki keberanian atau tampil percaya diri di depan umum. Terakhir, memiliki kemampuan untuk menyampaikan ide ataupun pemikiran secara lisan dengan lancar.
Jenis-Jenis Pidato Bahasa Inggris
Pidato Inggris memiliki beberapa jenis yang wajib Anda ketahui sebelum memutuskan untuk membuatnya. Masing-masing jenis pidato tersebut memiliki fungsi dan peran yang berbeda. Agar dapat membedakannya, berikut ini adalah penjelasan selengkapnya.
1. Manuscript
Manuscript atau metode naskah merupakan pidato yang disampaikan dengan cara membaca teks yang sudah disiapkan sebelumnya. Ketika Anda menyampaikan pidato Inggris jenis ini, tidak perlu menghafal karena bisa melihat teks dalam naskah tersebut. Biasanya, jenis pidato ini disampaikan dalam pidato resmi seperti pidato kenegaraan presiden, walikota, gubernur, dan lain sebagainya.
2. Impromptu
Impromptu merupakan metode pidato dadakan atau tanpa perencanaan sama sekali. Ketika Anda menyampaikan jenis pidato ini biasanya tanpa adanya persiapan naskah ataupun hafalan.
Siapa saja yang menerapkan metode ini akan berbicara secara langsung dan menyampaikan apa yang ada dalam pikirannya. Orang-orang yang menyampaikan pidato dengan metode ini biasanya memiliki kemampuan public speaking yang sangat baik.
Sehingga, dimanapun dan kapanpun sudah siap menyampaikan pidato meskipun tidak ada persiapan bahkan pemberitahuan sekalipun.
3. Memorized
Jenis pidato bahasa Inggris lainnya yakni memorized. Memorized ini merupakan pidato yang penyampaiannya menggunakan metode memorasi.
Metode memorasi yakni penyampaian pidato dengan cara menghafal isi pidato yang sudah dipersiapkan sebelumnya atau dari jauh-jauh hari. Jika Anda menyampaikan pidato dengan metode ini biasanya tidak perlu lagi membawa teks karena sudah menghafal isi naskah pidato secara keseluruhan.
4. Extemporaneous
Pidato extemporaneous ini merupakan jenis pidato yang disampaikan dengan menggunakan catatan kecil. Catatan ini berisikan urutan poin-poin yang akan disampaikan ketika pidato nanti. Saat pembicara menyampaikan isi pidatonya, poin-poin tersebut akan dikembangkan dalam uraian yang lebih luas.
Struktur
Membuat pidato bahasa Inggris tidak boleh asal-asalan. Supaya pidato yang Anda buat sesuai, harus memperhatikan setiap struktur pentingnya. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa simak beberapa struktur pidato Inggris berikut ini.
1. Introduction (Pendahuluan)
Struktur pertama yakni introduction atau pendahuluan. Biasanya dalam bagian ini berisikan tentang perkenalan diri maupun topik yang akan Anda bahas. Dalam bagian inilah Anda bisa menarik perhatian audiens.
2. Body (Isi Pidato)
Struktur kedua yakni body atau isi pidato. Pada bagian ini berisikan tentang argumen atau pembahasan yang ingin Anda sampaikan. Inti dari pidato Anda berada pada bagian ini, maka dari itu pastikan untuk menyampaikannya secara jelas dan terperinci.
3. Conclusion (Kesimpulan)
Struktur berikutnya yakni conclusion atau kesimpulan. Pada bagian ini memuat solusi atau saran untuk mengatasi permasalahan yang Anda bahasa dalam bagian isi pidato. Setelah membahas solusi, Anda dapat menutup pidato dengan kata-kata penutupan, seperti permohonan maaf serta ucapan terima kasih kepada audiens.
Contoh
Setelah mengetahui pengertian, jenis, dan struktur pidato Inggris, kini saatnya Anda berlatih untuk membuatnya. Berikut ini adalah beberapa contoh yang bisa Anda gunakan sebagai gambaran.
Contoh Pidato Bahasa Inggris Tentang Lingkungan
Ada banyak topik atau bahasan yang bisa digunakan sebagai isi atau materi dari pidato Anda. Mulai dari pendidikan, kesehatan, kemerdekaan, motivasi untuk anak-anak muda, bisnis, dan topik lainnya. Salah satu contoh yang bisa Anda simak adalah pidato tentang lingkungan seperti di bawah ini.
Bahasa Inggris
Introduction
Good morning
Ladies and gentleman. Today I want to deliver a speech about the environment. Environmental understanding is really important in order to live healthy, neat, and environment friendly.
Body
As we know, the current environmental conditions we live in are very different. Especially if we compare it with the environment several decades ago.
If in the past we could easily find trees, now we have difficulty finding them. There are very few vacant lands. This is because a lot of the construction of various buildings to where we live.
Environmental problems are not only limited to the reduction of vacant land on this earth. But also, many fauna or animals have lost their habitat. Without us realizing it, the more often we clear land, we seize the habitat of the fauna or animals.
Not only losing their homes, the fauna also lost their food sources. No wonder these animals come to residential areas to attack humans to defend their lives.
Conclusion
Given these problems, it’s a good idea to start improving ourselves to cultivate a sense of love for our environment. We can use easy ways to preserve the environment for the sake of survival together, both humans and other God’s creatures. For example, by throwing it in its proper place, reducing the use of plastic, to saving water usage.
Through this short speech. I want to invite you to start doing some activities that nourish our environment. Sorry if there is any mistakes and thank you for your attention.
Bahasa Indonesia
Pendahuluan
Selamat pagi hadirin yang saya hormati. Pada kesempatan kali ini izinkanlah saya untuk menyampaikan pidato tentang lingkungan, agar kita bisa selalu hidup dalam lingkungan yang bersih, sehat, dan lestari.
Isi Pidato
Seperti yang kita ketahui, saat ini kondisi lingkungan yang kita tempati sangatlah jauh berbeda. Apalagi jika kita bandingkan dengan lingkungan beberapa puluhan tahun yang lalu.
Jika dulu kita dapat dengan mudah menemukan pepohonan, saat ini kita kesulitan menemukannya. Bahkan, lahan-lahan kosong sudah sangat sedikit jumlahnya. Hal ini karena banyak terjadinya pembangunan berbagai gedung hingga tempat tinggal kita.
Permasalahan lingkungan tidak hanya sebatas berkurangnya lahan kosong di bumi ini. Melainkan juga, banyak fauna atau hewan-hewan yang kehilangan habitatnya. Tanpa kita sadari dengan semakin seringnya kita membuka lahan, kita merebut tempat tinggal fauna atau hewan-hewan tersebut.